Memberikan Manfaat: CSR Zap Premiere Senayan City di Rumah Singgah Sahabat Ayah Sarah
Memberikan Manfaat untuk Anak Kanker dan anak yatim pada 19 mei 2024, dukungan dan bantuan dari ZAP sangatlah berarti. CSR (Corporate Social Responsibility) atau Tanggung Jawab Sosial Perusahaan menjadi salah satu bentuk konkrit dari dukungan tersebut. Zap Premiere Senayan City, memahami pentingnya kontribusi sosial dalam masyarakat. Sebagai bagian dari tanggung jawab sosialnya, mereka merealisasikan untuk memberikan bantuan, kepada anak-anak yang sedang berjuang melawan kanker dan anak-anak yatim.
Manfaat CSR bagi Anak-Anak Kanker dan Yatim
Anak dampingan yang sedang menjalani perawatan kanker seringkali mengalami kecemasan. Dengan kunjungan dari mereka, anak-anak memiliki kesempatan momentum untuk menikmati hiburan seperti menyanyi bersama, dan bermain game tebak-tebakan.
Selain memberikan manfaat untuk anak kanker, ZAP premiere senayan city juga membagikan kebahagiaan nya untuk anak-anak yatim, yang berada di lingkungan rumah singgah YSAS. Serta menghadirkan Ustadz untuk mengisi Tausiah dan Doa agar acara semakin bermakna.
Selain dalam bentuk hiburan CSR ini juga memberikan Donasi, alat-alat eletronik, kebutuhan pasien, kebutuhan pokok, dan bingkisan. Serta membrikan manfaat untuk anak kanker dan anak yatim ternyata ZAP menyiapkan hadiah untuk segenap relawan. Ini merupakan pengakuan atas dedikasi dan kerja keras para relawan, yang tanpa lelah membantu menjalankan berbagai kegiatan. Hadiah ini tidak hanya menjadi apresiasi bagi kerja keras mereka, tetapi juga menjadi dorongan untuk terus berkontribusi, dalam memberikan dukungan kepada mereka yang membutuhkan.
Kerjasama antara Zap Premiere Senayan City dan lembaga sosial, seperti Rumah Singgah Sahabat Ayah Sarah membawa manfaat yang besar bagi anak-anak yang sedang berjuang melawan kanker. Melalui program CSR ini, mereka tidak hanya mendapatkan hiburan dan dukungan, tetapi juga inspirasi dan harapan untuk masa depan yang lebih baik. Semoga kolaborasi semacam ini terus berlanjut, dan menginspirasi lebih banyak lagi perusahaan, dan individu untuk melakukan perbuatan baik dalam masyarakat.